Setelah Tahlis, Siapakah Pengganti Sekkot Kotamobagu

Kotamobagu, inatonreport.com –Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara sedang mempersiapkan calon pengganti Sekretaris Kota (Sekkot) kotamobagu yang baru untuk menggantikan Tahlis Gallang.

Pasalnya, Tahlis Gallang telah dipersiapkan menjabat sebagai Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) yang saat ini diisi Penjabat (Pj) Sekda.

Usai membuka naskah ujian nasional (UN) bagi siswa SD dan MI yang dipusatkan di SDN 3 Gogagoman, Tatong menyatakan, bahwa proses penggantian akan dilakukan.

“Semuanya akan melalui proses lelang kembali. Tidak serta merta dilakukan penggantian. Tapi untuk mengisi kekosongan jabatan sedang dilakukan, kata Tatong.

Lanjut Tatong, pengisian jabatan Sekkot tersebut, tetap akan melalui seleksi. “Ini akan dikompetisikan, karena ini ajang mengaktualisasikan diri bagi mereka yang memiliki kompetensi serta memiliki ekspektasi untuk mencapai kedudukan yang tinggi,” ujar Tatong.

Orang yang akan menduduki jabatan sementara Sekkot Kotamobagu sedang digodok dengan teliti. Mereka diharapkan tetap mampu mempertahankan prestasi yang telah diraih Kota Kotamobagu. Atau bahkan, menaikan prestasi.

Jangan sampai pergantian ini, lanjutnya, akan menurunkan capaian prestasi yang berhasil diraih ada saat ini.

Beberapa nama sedang disiapkan, tergantung siapa yang memiliki kemampuan mendekati yang diharapkan. Orang tersebut harus mampu menjadi substitusinya sekretaris yang lama, pungkasnya.

*Ridwan Kalauw

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.