Kotamobagu, Inatonreport.Com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu, terus melakukan koordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kotamobagu, menjelang hari pemungutuan suara Pilkada 2018.
Komisioner KPU Kotamobagu, Asep Sabar, mengatakan, hal tersebut penting dilakukan demi suksesnya Pilkada di Kotamobagu.
“Koordinasi ini penting untuk menyukseskan pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Tahun 2018,” kata Asep, di Kantor Disdukcapil Kotamobagu, Senin (11/6).
Sementara, Kepala Disdukcapil Kotamobagu, Virgina Olii, menjelaskan, pihaknya terus memberikan pelayanan bagi warga yang ingin melakukan perekaman e-KTP.
“Selama Ramadhan kami membuka pelayanan perekaman KTP-el langsung ke desa dan kelurahan. Bahkan, di penghujung Ramadhan ini kami juga buka stand di Pasar Senggol Poyowa Kecil,” terang Olii.
*Jul