Terima Rekomendasi LKPJ 2018, Wali Kota Siap Laksanakan Rekomendasi Dewan

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu hadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Kotamobagu dalam rangka penyerahan rekomendasi atas laporan Pertanggungjawaban Pemerintah Daerah tahun anggaran 2018 di kantor DPRD Kotamobagu, Senin(24/6).

Sidang Paripurna dipimpin Ketua DPRD Kotamobagu Djelantik Mokodompit serta dihadiri oleh 18 anggota DPRD lainnya dari 24 anggota dewan. Wali Kota Tatong Bara pada Sidang Paripurna ini menyampaikan apresiasi atas kinerja pimpinan dan segenap anggota DPRD Kotamobagu yang telah bekerja keras menghasilkan berbagai rekomendasi.

“Rekomendasi dewan sangat berguna bagi jalannya Pemerintahan Daerah Kota Kotamobagu untuk lebih meningkatkan kinerja dan kualitas serta pelayanan masyarakat,” kata Tatong.

Semua rekomendasi yang disampaikan dewan, tambah dia, akan ditindaklanjuti. Rekomendasi yang disampaikan dewan merupakan wujud nyata kepedulian dewan kepada pemerintah kota agar supaya bekerja lebih baik lagi.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.