Tingkatkan Pelayanan, RSUD Kotamobagu Bakal Jadi BLUD

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan minta agar tim penilai peningkatan status UPTD RSUD Kota Kotamobagu menjadi BLUD memberikan penilaian yang benar.

Pernyataan ini disampaikannya, saat membuka kegiatan sosialisasi penilaian dan penetapan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) UPTD RSUD Kota Kotamobagu di Hotel Sutanraja, Kamis pagi (5/3).

“Tim penilai harus mampu mengungkapkan kebenaran dan kepatutan. Apakah UPTD RSUD sudah layak menjadi Badan Layanan Umum Daerah,” kata Nayodo.

Jangan sampai katanya, jika tidak layak maka ini akan menjadi bola api bagi pemerintah daerah. Adapun peningkatan status UPTD RSUD menjadi BLUD, lanjut dia, sudah sejalan dengan amanat Peraturan Menteri Kesehatan nomor 79 tahun 2018.

Dimana, BLUD bertujuan untuk memberikan layanan umum secara lebih efektif, efisien, ekonomis, transparan dan lebih bertanggungjawab. Dengan memperhatikan asas kepatutan dan manfaat, tandasnya.

Lebih jauh, Nayodo menyatakan, pemerindah daerah telah menyiapkan sarana dan prasarana. Baik itu infrastruktur maupun tenaga medis untuk mendukung upaya peningkatan status RSUD Kotamobagu.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.