Bolmong Raya, Inatonreport.Com – Malam pergantian tahun 2018 yang semula dirayakan dengan penuh suka cita, berubah menjadi petakan setelah memakan korban jiwa.
Abdul Lumingkewas bocah 5 tahun purta kedua pasangan Muliadi Lumingkewas dan Mirawaty Paputungan, warga Kelurahan Mongondow Kota Kotamobagu meninggal dunia, akibat terkena petasan jenis roket di bagian dada, Minggu (31/12).
Abdul yang masih duduk di bangku Taman Kanak-kanak (TK) tersebut, sempat dibawa ke UGD RSUD Kotamobagu sekitar pukul 22.15 Wita, namun tak terselamatkan.
Menurut sejumlah saksi mata di lokasi kejadian, korban bersama sang ibu sedang menyantap mi di sebuah warung makan. Tak disangka, petasan yang dipasang warga tiba-tiba rubuh dan mengarah ke dada korban. Akibat ledakan petasan, korban langsung jatuh dan tak sadarkan diri.
Dari hasil pemeriksaan pihak rumah sakit, dada korban mengalami luka bakar dan membiru akibat ledakan petasan.
20 warga Bolmut luka-luka
Selain Abdul, sedikitnya 20 warga Desa Bohabak Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), dikabarkan mengalami luka bakar terkena petasan, pada malam pergantian tahun baru 2018.
Dari data yang diperoleh dari petugas setempat, hingga Senin (1/1) pukul 02.O0 Wita, korban luka akibat petasan berjumlah 20 orang.
“Ada sekitar 20 orang korban petasan, datanya masih belum pasti karena pasien masih ditangani” terang petugas medis.
Berdasarkan keterangan petugas medis, korban ledakan petasan mengalami luka robek di bagian tangan, kepala, punggung, dan satu diantaranya terkena ledakan petasan di bagian kemaluannya.
*DBS/Tim Redaksi