Kotamobagu, Inatonreport.Com – Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang jatuh pada 12 November 2017, menjadi hari kebangkitan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu.
Hal tersebut karena kepercayaan pemerintah pusat kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu sebagai RS rujukan regional.
“Mengapa Hari Kesehatan Nasional yang jatuh pada 12 November 2017 merupakan hari kebangkitan Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu?. Itu karena, didepan kita ada tugas yang berat yang diembankan pemerintah pusat, yaitu diberikannya rumah sakit rujukan regional RS Daerah Kotamobagu,” ujar Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, saat menghadiri puncak peringatan HKN ke-53 di Kantor Dinkes Kotamobagu, Rabu (15/11).
Lanjut Tatong, kebangkitan Dinas Kesehatan Kotamobagu, juga karena lima Puskesmas yang ada akan memiliki alat kesehatan yang lebih lengkap dan memadai. Tugas ini akan lebih berat, ketika puskesmas harus me-nol-kan operasi cesar. Puskesmas dimintanya untuk lebih memberikan pelayanan yang lebih baik, sehingga kelahiran normal lebih diutamakan.
Meski sempat molor selama tiga jam, namun banyak sajian acara yang ditampilkan. Ada parade lambang kesehatan, senam sehat, serta pemberian sertifikat bagi kader Posyandu yang telah mengabdi selama 21 tahun.
Selain itu, memeriahkan HUT HKN ke-53, berbagai rangkaian kegiatan telah dilaksanakan seperti pengobatan gratis, sunatan masal, operasi katarak, pemecahan rekor muri, jalan sehat dan berbagai lomba lainnya.
*Ridwan Kalauw