Wali Kota Bertemu Deputi Direksi BPJS Bahas Klaim Covid-19

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, mendapat kunjungan Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah Suluttenggomalut Chandra Nurcahyo, Jumat (12/6).

Pertemuan yang dilakukan di Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu ini, berlangsung singkat.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kotamobagu Ahmad Yani Umar, usai mendampingi wali kota, menyampaikan maksud pertemuan tersebut. Pertemuan bersama BPJS ini, katanya, membahas persoalan pengajuan klaim penanganan pasien Covid-19 di Kotamobagu.

Dimana, pihak BPJS minta agar Pemkot melalui Dinas Kesehatan segera mengajukan permintaan klaim. Pada pertemuan tersebut pihak BPJS menyampaikan apresiasinya kepada Pemkot dalam hal ini Wali Kota Kotamobagu atas dukungan dan kerjasama dengan BPJS, kata Yani.

“Dalam kesempatan ini juga, ibu wali kota minta agar dibangun kantor cabang di BMR. Apalagi RSUD Kotamobagu telah ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan di wilayah Bolmong Raya,” ucapnya.

Kunjungan ini, kata Chandra selain mengadakan pertemuan dengan wali kota juga merupakan kegiatan supervisi pelayanan Covid.

“Disini kami melihat kesiapan-kesiapan jajaran BPJS kesehatan dalam hal percepatan verifikasi klaim pembayaran Covid,” tutur Chandra.

Pihak BPJS minta agar jajaran kesehatan di Kotamobagu segera mengajukan klaim. “Jika cepat diajukan maka selesainya juga cepat,” tandasnya.

*Ridwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.