Disparbud Bangga Dikunjungi Mahasiswa Ekonomi Unima

0
977

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Selama 2 hari, sekitar 300 mahasiswa Unima melakukan studi tour di sejumlah destinasi pariwisata dan usaha kecil menengah (UKM) yang ada di Kota Kotamobagu.

Romobongan dipimpin oleh DR. Yansen Tawas, MP yang juga adalah Pembantu Dekan I Fakultas Ekonomi Unima, berada di Kotamobagu sejak tanggal 24-25 November 2017.

Menurut Yansen, kedatangan mahasiswa tersebut bertujuan untuk melihat dari dekat proses produksi dan manajemen pemasaran sejumlah UKM.

“Beberapa UKM yang dikunjungi, diantaranya, industri Kacang Goyang di Motoboi Kecil dan produksi gula semut di Desa Moyag. Selain mengunjungi UKM, rombongan juga mengunjungi sejumlah destinasi wisata religi, diantaranya Klenteng Tian Shang Seng Mu, Makam Raja D.C. Manoppo serta Hutan Kota di Kelurahan Mongkonai Barat.

Lebih jauh Yansen mengatakan, studi tour tersebut merupakan bagian dari kurikulum bidang kemahasiswaan yang bertujuan untuk meningkatkan wawasan serta pengetahuan mahasiswa di bidang UKM, serta potensi pariwisata yang ada di Kota Kotamobagu.

Menanggapi kunjungan tersebut, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Kotamobagu, Moch. Agung Adati ST MSi, menyampaikan terima kasih karena Kota Kotamobagu telah dipilih menjadi daerah tujuan studi tour mahasiswa Unima.

“Kunjungan lapangan seperti ini disamping memberi manfaat secara langsung bagi mahasiswa, juga diharapkan dapat menjadi sarana promosi bagi produksi UKM dan potensi pariwisata yang ada di Kota Kotamobagu,” ungkap Agung pada pertemuan dengan mahasiswa, sesaat sebelum meninggalkan Kotamobagu.

Lebih lanjut Adati mengatakan, Pemkot Kotamobagu memberi kesempatan bagi mahasiswa semester akhir untuk dapat melakukan penelitian di Kota Kotamobagu.

“Silakan mahasiswa melakukan penelitian, baik terkait dengan pengembangan UKM maupun strategi pengembangan Pariwisata yang ada di Kota Kotamobagu. Kontribusi mahasiswa melalui hasil penelitiannya, dapat digunakan sebagai referensi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutup Agung.

Sebelum meninggalkan Kota Kotamobagu, pihak Unima menyerahkan piagam penghargaan kepada Pemkot Kotamobagu yang telah memfasilitasi pelaksanaan kegiatan studi tour mahasiswa Unima. Sebaliknya Pemkot Kotamobagu menyerahkan plakat kepada pihak Unima, yang diserahkan oleh Kepala Disbudpar Kotamobagu, Agung Adati.

*Ridwan Kalauw

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.