Boltim Kirim Kontingen Kejuaraan Karate Internasional se-Asial Pasifik

Boltim, Sport, Terkini275 Views

Boltim, Inatonreport.Com – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) mengutus 12 peserta pada kejuaran karate internasional se-Asia Pasifik tahun 2018, di Jakarta.

Sekretaris Daerah (Sekda) Boltim, Ir Hi Muhammad Assagaf, dalam sambutannya mengatakan, keikutsertaan Boltim dalam ajang internasional seni beladiri tersebut merupakan prestasi luar biasa dan menjadi satu kebanggaan yang patut diapresiasi.

“Ini prestasi luar biasa bagi Boltim yang merupakan daerah baru tapi sudah mampu ikut berperan dengan mengirimkan atlet daerah mengikuti kejuaraan tingkat internasional,” tutur Assagaf, di Kantor Bupati Boltim, Jumat (20/4).

Assagaf menuturkan, Pemda Boltim dengan berbagai keterbatasan masih menyisihkan anggaran untuk menunjang kegiatan. Sehingga ia meminta kepada para peserta agar berjuang maksimal demi mengharumkan nama Boltim.

“Selamat berjuang. Jaga kondisi, jaga kesehatan. Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada kalian karena turut berpartisipasi mengharumkan nama Boltim,” kata Panglima ASN Boltim ini.

Sebelumnya, Ketua Panitia kegiatan, Syaifudin Mokoagow, melaporkan, pelaksanaan seleksi peserta telah dilakukan pada awal April tahun 2018.

“Seleksi dilaksanakan selama 6 hari pada tanggal 3 April sampai dengan 11 April 2018. Jumlah peserta yang mengikuti seleksi sebanyak 60 orang dan yang terjaring 15 orang,” beber Mokoagow.

Mokoagow menambahkan, sebelum diberangkatkan, kontingen Boltim telah terlebih dahulu mengikuti training center selamat 4 hari yang dimulai pada 16 April dan berakhir 20 April 2018.

“Pertandingannya akan dilaksanakan pada tanggal 24 April sampai 28 April tahun 2018. Adapun kategori yang diikuti yaitu kejuaraan kata dan kejuaraan kumite,” Jelas Mokoagow.

*hms/Abdyanto Mokodongan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.