Dandes yang Dikelola harus Pro Rakyat

Kotamobagu182 Views

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Teddy Makalalag, meminta Dana Desa (Dandes) yang di kelola setiap desa, dapat memberi dampak terhadap penurunan angka kemiskinan serta membantu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Dandes yang ada harus lebih difokuskan ke persoalan pemberdayaan masyarakat, penanggulangan kemiskinan serta kegiatan padat karya,” ujar Teddy, saat memberikan materi pada kegiatan penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) di Desa Pontodon, Rabu (5/12/2018).

Teddy mendorong pemerintah desa memaksimalkan program dan kegiatan yang muaranya pada peningkatan ekonomi masyarakat.

“Seluruh program dan kegiatan yang dilaksanakan harus benar-benar menyentuh dan memberi manfaat ke masyarakat, baik itu infrastrktur maupun kegiatan lainnya,” kata Teddy.

Teddy menekankan agar dapat memaksimalkan pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), dengan mengakomodir semua potensi yang ada di desa.

“BUMDes ini jika terus diperkuat dan dimaksimalkan pengelolaannya, maka akan berdampak positif terhadap ekonomi masyarakat,” terangnya.

*blm/rid

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.