Bolmong Perketat Pengawasan Perbatasan Cegah Penyebaran Covid-19

0
340

Bolmong, Inatonreport.Com – Provinsi Sulawesi Utara, terutama Kota Manado telah ditetapkan sebagai salah satu wilayah transmisi lokal oleh Kementerian Kesehatan RI.

Berdasarkan hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow mengambil langkah lebih memperketat pengawasan jalur perlintasan terutama di perbatasan Bolmong-Minsel.

Jalur Poigar dan Insil dijaga ketat dengan pengawalan petugas keamanan dari TNI dan Polri. Masyarakat pun turut mengambil bagian dalam upaya pengawasan tersebut.

Setiap orang yang masuk wilayah Bolmong akan di periksa suhu tubuh dan disemprotkan disinfektan.

Himbauan dan sosialisasi untuk tinggal di rumah, menggunakan masker serta rajin cuci tangan terus digalakkan kepada masyarakat. Bila ditemui ada orang yang menderita batuk, bersin dan suhu badan diatas 38 derajat celcius untuk segera melapor.

Bahkan, Pemda Bolmong telah melayangkan surat kepada Kemenkes untuk memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Bolmong guna mempercepat penanggulangan Covid-19.

*Adve/Ridwan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.