DPMD Bolmong Serakan Bantuan

Bolmong, Terkini209 Views

Bolmong, Inatonreport.Com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bolmong, menyerahkan bantuan ke PKK yang ada di 26 desa Se-Bolmong, Rabu (21/7/2021). Bantuan tersebut berasal dari Tim Penggerak PKK Provinsi Sulut.

Ketua TP PKK Provinsi Sulut, Hj Cili Masloman, mengatakan harapannya agar bantuan yang diberikan dari PKK Provinsi Sulut ke desa-desa yang ada di Bolmong, itu akan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Melalui Pemberdayaan Perempuan di desa (PKK Desa) dengan melakukan usaha penyewaan 0anstove yang kemudian bisa ditingkatkan menjadi usaha ketring,” ucap Masloman.

Dengan begitu lanjut Masloman, menyewakan panstove, serta meningkat ke usaha katering, tentu bisa dilakukan dengan memberdayakan ibu yang memiliki potensi dibidang masakan.

“Memberdayakan Ibu-ibu yang memiliki keahlian mrmasak sehingga asas manfaat dari bantuan Pemerintah Provinsi, ini benar-benar dirasakan oleh masyarakat di desa dalam rangka peningkatan rkonomi masyarakat. ” Terangnya.

Begitu pun dikatakan DR Deyselin Wongkar, SE., MSi., Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Bolmong, dengan harapan dan ketegasannya agar bantuan yang diberikan TP PKK Provinsi Sulut, itu bisa dipergunakan dengan baik untuk peningkatan ekonomi masyarakat.

“Bantuan ini sudah sangat jelas untuk Ibu-ibu PKK, dengan tujuan peningkatan ekonomi masyarakat desa, melalui pemberdayaan Ibu-ibu di desa,” ucap Deyselin.

Sehingga lanjut Wongkar, dirinya berharap agar bantuan panstove yang diserahkan, itu bukan hanya untuk sangadi (Kepala Desa) tetapi itu dapat dipergunakan untuk PKK, yang diharapkan juga akan menjadi inventaris PKK yang disimpan di desa dengan membawa manfaat.

“Wajib disimpan dikantor Desa yang merupakan juga Sekretariat PKK,” tambahnya.

Bahkan lanjut Wongkar, Pada saat Pergantian Sangadi nanti, barang-barang yang menjadi milik PKK harus ada penyerahan dari Ketua Tim Penggerak PKK desa yang lama ke yang baru.

“Sehingga usaha yang dilakukan oleh Ibu-ibu PKK bisa berkelanjutan, dan masyarakat bisa merasakan manfaatnya. Diharapkan ini menjadi perhatian demi untuk kebaikan masyarakat di desa secara khusus, dan Kabupaten Bolmong pada umumnya.” tutupnya.

*Rid

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.