Letkol Inf Topan Perkuat Sinergitas Bersama Pemkab Bolmut

Bolmut, Terkini166 Views

B O L M U T — Komandan Kodim 1303/Bolaang Mongondow Letkol Inf Topan Angker S.Sos melaksanakan kunjungan kerja perdana di kantor Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Senin (11/07/2022).

Setibanya di kantor Pemerintahan Pemkab Bolmut, Dandim Bolmong disambut hangat dan penuh keakraban oleh Bupati Bolmut Drs H. Depri Pontoh yang didampingi oleh Sekda Bolmut Dr Jusnan C. Mokoginta Mars, dan Kadis BPBD Viktor Nanlessy.

Sebagai Dandim yang baru, Letkol Inf Topan Angker S.Sos melaksanakan kunjungan silaturahmi guna memperkuat sinergitas bersama Pemerintah dan Masyarakat Bolaang Mongondow Utara.

Sebelum sampai di Kantor Bupati Bolmut, Dandim Letkol Inf Topan Angker S.Sos, menyempatkan diri mampir di Koramil Boroko memberikan pengarahan kepada para Babinsa.

Dalam perbincangan, Dandim Letkol Inf Topan Angker S.Sos mengatakan apa yang harus dilakukan di Kodim itu dinyatakan dalam tugas yaitu K adalah Kreatifitas, O itu Operasional, D Disiplin, I sama dengan Integritas, dan M adalah Melayani.

“Kreatifitas telah dilaksanakan oleh prajurit, dalam operasional itu kapanpun Kodim harus siap membantu Pemerintah Daerah, Disiplin, integritas bahwa harus bersatu artinya bersinergi dalam membangun, dan melayani sebagai insan teritorial harus mampu melayani dan hal ini menjadi komitmen saya dari Danyon hingga kini menjadi Dandim,” tutur Dandim.

Disamping itu Bupati sangat berterima kasih atas kunjungan silaturahmi Dandim di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Bupati Depri Pontoh mengatakan bahwa Bolaang Mongondow Utara terbentuk sejak 2007 adalah hasil pemekaran dari Bolaang Mongondow, jelas sangat membutuhkan koordinasi dan saling bergandengan tangan dalam membangun Daerah pemekaran ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.