Boltim, Inatonreport.Com – Persiapan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) ke-IX yang akan di gelar pada 14 Oktober 2019, dan di ikuti 80 desa se-Boltim mulai pacu pembangunan stand dilokasi kegiatan, tepatnya di lapangan Ibantong Togid Kecamatan Tutuyan, Kabupaten Boltim, Rabu (9/10/2019).
Pembangunan stand dibangun sejumlah desa berbagai tipe dan sudah sekitar 90 persen.
Bahagia Marjun, salah satu panitia kegiatan berujar, pelaksanaan Jumbara PKK ke IX akan dilaksanakan di Lapangan Ibantong Desa Togid dan persiapan sudah sekitar 90 persen.
“Untuk peserta stand prserta Jumbara, sampai hari ini persiapan sudah sekitar 90%,” Singkat wanita yang akrab sisapa Gia ini.
Terpisa, Sangadi (kepala desa) Togid, Adi Makalungsenge menyebut, selaku tuan rumah pihaknya memaksimalkan lokasi dan kebutuhan para peserta kegiatan.
‘”Beberapa hari lalu, kami telah membagi tempat untuk posisi 80 stand. Selain itu, juga sudah mengkoordinasikan dengan masyarakat sekitar lokasi untuk bisa bekerjasama menyediakan tempat mandi buat para peserta Jumbara,’” ungkap Makalungsenge.
“Apa yang dilombakan, kami siap,” timpalnya.
Dibarkan, giat yang akan dilangsungkan di Lapangan Ibantong Desa Togid, Kecamatan Tutuyan tersebut akan berlangsung selama 4 hari. mulai 14-17 Oktober 2019.
*