Bupati Bolsel Ingin Mangrove Jadi Objek Wisata Edukasi

Bolsel, Terkini112 Views

Bolsel, Inatonreport.Com – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Hi Iskandar Kamaru SPt, meresmikan objek wisata hutan mangrove Desa Dudepo Kecamatan Bolaang Uki, Minggu (10/10/2019).

Prosesi gunting pita yang dilakukan oleh Bupati Kamaru, menjadi tanda diresmikannya lokasi wisata mangrove.

Kamaru mengatakan, objek wisata mangrove nantinya akan terus dikembangkan, salah satunya yakni sebagai wisata edukasi.

“Edukasinya seperti pentingnya kebersihan lokasi wisata dari sampah yang sulit terurai oleh alam khususnya sampah plastik,” ujar Kamaru.

Sekadar diketahui, usai meresmikan objek wisata mengrove, bupati, Wabup, Sekda Bolsel beserta rombongan, melakukan prosesi tabur bunga, yang merupakan kegiatan sakral pada setiap peringatan Hari Pahlawan.

*HS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.