Kotamobagu, inatonreport.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu memberikan dispensasi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hendak mengurus anaknya di hari pertama masuk sekolah, Senin(17/7).
Tentunya, dispensasi tersebut disambut baik dan dimanfaatkan oleh para pegawai.
Padahal, pada hari ini berlangsung apel Korpri. Namun, atas kebijakan Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, apel Korpri ditunda pada keesokan harinya.
Dispensasi diberikan agar, dihari pertama orang tua dapat menemani dan mengantar anaknya. Tapi, kata Sekretaris Kota Kotamobagu Adnan Massinae SSos MSi, usai mengantarkan anaknya, pegawai tersebut harus melanjutkan pekerjaanya di kantor.
Dispensasi diberikan bukan berarti libur. Sementara itu, terlihat hampir disemua sekolah, terutama TK dan SD orang tua sibuk bersama anaknya.
Sementara untuk petugas Damkar, kesehatan dan Puskesmas, Adnan meminta menyesuaikan dengan kondisi.
Adanan mengajak untuk membangun generasi yang lebih baik, sebagaimana pernyataannya di media sosial.
“Mari kita bangun generasi pelanjut yang bermoral, berakhlak, cerdas dan sehat untuk Kotamobagu semakin baik, ” ujarnya.
*Ridwan Kalauw