Bentuk Perempuan Tangguh, DP3A Kuatkan Ekonomi Keluarga

0
763

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Kotamobagu menjadi salah satu dari tiga daerah di Provinsi Sulawesi Utara yang telah memiliki kelompok Perempuan Kepala Keluarga (PEKA).

“Perempuan Kotamobagu harus tangguh, mandiri dan bermartabat,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kotamobagu Rafiqa Bora, di Restoran Lembah Bening, Senin(12/2).

Di Sulawesi Utara, ujarnya, baru Kotamobagu, Tomohon dan Manado yang telah dibentuk kelompok Perempuan Kepala Keluarga atau yang disingkat PEKA. Kelompok ini diberikan pendampingan dan pelatihan ketrampilan untuk memperkuat ekonomi keluarga.

Apalagi, perempuan baik istri atau anak yang menjadi tulang punggung keluarga. Kepada mereka, lanjut dia, diberikan penguatan mental, motivasi sekaligus pelatihan. Tak hanya sampai disitu, bantuan berupa peralatan usaha juga diberikan.

Potensi usaha baru akan muncul dengan pembekalan keterampilan. Apakah itu usaha roti, pembuatan bunga dan vas bunga, kacang disco ataupun jenis usaha lain. Inovasi usaha perlu terus digalih, tutur Rafiqa.

Dengan memiliki usaha, ketergantungan kepada pihak lain serta kesulitan ekonomi dapat teratasi. Asalkan, perempuan mau berusaha pasti ada jalan, katanya.

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.