Brani Berikan 25 Juta Rupiah untuk Tripika Cup

0
756

Boltim, Inatonreport.Com – Senator Sulawesi Utara, Beni Ramdani (Brani) berikan dana sebesar Rp25 juta buat turnamen sepak bola Tripika Cup Kotabunan. Sumbangan itu diterima Ketua Panitia Tripika Cup, Hi Fitriansyah Pana, Kamis (26/4).

Aksi spontanitas dari Dewan Perwakilan Daerah RI tersebut di luar rencana. Saat dikonfirmasi, Brani bertutur, dirinya memang ada jadwal kunjungan ke Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Alasannya, ia diundang untuk menghadiri salah satu kegiatan pemuda Boltim.

“Saya diundang untuk kopi bareng, sekalian silaturrahim. Kesempatan ini saya menyampaikan pertanggungjawaban moral politik yang kurang lebih empat tahun bertugas di DPD RI. Itu terkait apa yang telah dilakukan dan dikerjakan,” ungkap Brani.

Namun, ketika mendengar ada iven pertandingan sepak bola, dirinya berinisiatif mampir di Lapangan Bogani Kotabunan. Kala itu, sedang bertarung kesebelasan Fajar Kirana Tutuyan melawan Armada Kema.

“Sebetulnya tidak ada niat untuk ke sini (Lapangan Bogani-red). Tetapi saya dengar ada sepak bola. Jadi saya singgah. Sayakan lahir dari sepak bola. Waktu pertama saya datang ke Bolaang Mongondow karena sepak bola. Sepak bola sudah menjadi bagian hidup saya,” akunya.

Dia berharap, pemerintah dapat memberi ruang kreativitas yang luas. Ini untuk mengaktifkan anak muda dalam hal-hal positif. Ia menilai, iven yang digagas pemerintah kecamatan ini sangat luar biasa.

Pemerintah itu katanya, semestinya memberikan perhatian bagi kreativitas generasi muda. Khususnya di bidang seni dan olaraga.

Menanggapi aksi terpuji dari Senator itu, Panitia Tripika Cup bangga dan berterima kasih. Spontanitas Brani tersebut diapresiasi tinggi oleh panitia.

“Kiranya Bung Beni selalu diberikan kesehatan dan selalu diberikan kelancaran dalam segala aktivitas,” ucap Jaenal Bahansubu.

Diketahui, pertandingan yang berlangsung saat itu dimenangkan Armada Kema dengan skor 2-1.

*Abdyanto Mokodongan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.