Pemkot Lakukan Penertiban Pedagang

0
702

Kotamobagu, Inatonreport.Com -Tim gabungan terdiri dari Dinas Perhubungan, Disperindagkop UKM, Organda, Sat Pol PP dan Satlantas Polres Bolmong, melakukan penertiban pedagang yang berada di sepanjang Jalan Ibolian dan dan Terminal Serasi, Kelurahan Gogagoman, Rabu (16/5).

Penertiban tersebut dilakukan untuk mendindak para penjual yang menggunakan badan jalan yang berakibat pada terganggunya arus lalu lintas.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kotamobagu, Nasli Paputungan, mengatakan, penertiban yang dilakukan merupakan penegakkan aturan daerah tentang larangan berjualan di badan jalan, serta meminta instansi terkait untuk bersama-sama menertibkan dengan cara simpatik.

Sementara, Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum Satpol PP Kotamobagu, Bambang Susilo Dahlan, mengatakan, penertiban dilakukan agar terciptanya ketertiban umum menjelang bulan Ramadhan.

”Mulai hari ini dan ke depan kita akan terus lakukan penertiban,” ucap Bambang.

Turut memantau penertiban kali ini Kadis Disperindagkop UKM Herman Aray, Organda Kotamobagu Ferry Dotulong, serta Kasat Lantas AKP Magdalena Anita Sitinjak.

*RA

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.