Soal Tes CPNS Dinilai Sulit, Ini Pesan Salah Satu Peserta Tes

0
1067

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Keluh kesah terlontar dari mulut sejumlah peserta tes CAT CPNS 2018, di SMK Cokroaminoto, Minggu (4/11), pagi tadi. Mereka menilai soal yang ditemui cukup sulit. Bahkan, salah satu peserta ujian meninggalkan secarik kertas berisi ratapan hati seorang anak manusia.

“Kepintaran Tidak Menentukan Hasil Akhir. Ku Serahkan Semua Ini Kepada Tuhan,” demikian catatan yang ditulis salah satu peserta ujian pagi tadi.

Hampir semua peserta terlihat murung ketika keluar dari ruang ujian. Letih sejak berhari-hari, mulai dari pendaftaran yang begitu sulit hingga ujian hari ini, menyeruak terlontar dalam berbagai ungkapan perkataan. Ada yang pasrah, ada pula yang mengeluh.

Sekretaris Kota (Sekkot) Kotamobagu Adnan Massinae, menanggapi ujian hari ini dengan mengatakan, jika yang dibutuhkan adalah orang-orang berkompetensi.

“Tiga jenis ujian harus memenuhi passing grate yang telah ditetapkan,” ujar Adnan.

Diakuinya, ada yang cerdas secara keilmuan, namun kalah dari sisi kepribadian. Ada pula yang lemah disisi pengetahuan tentang kebangsaan.

“Jadi, yang kita butuhkan adalah orang-orang yang berkualitas. Ketiga jenis tes ini harus sepadan,” ucap Adnan.

*Ridwan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.