Persit Kartika Chandra Kirana Cab XV Kodim Bolmong Gelar Pertemuan Rutin

0
627

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Ketua Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Cab XV Kodim 1303/Bolmong, Asriani Sigit Dwi Cahyono, beserta anggota melaksanakan pertemuan rutin bulanan.

Pertemuan ini dilaksanakan di Aula Sisingamangaraja Makodim 1303/BM dan diikuti oleh ratusan anggota persit KCK Cab XV Kodim 1303/BM Koorcab Rem 131/Santiago, Selasa (4/12/2018).

Dalam acara pertemuan ini dimaksudkan agar terjalin tali silaturahmi dan kebersamaan antara pengurus dan anggota Persit KCK Cab XV Dim 1303/BM, serta untuk meningkatkan kekompakan dan kekeluargaan maupun sebagai wadah dan saranauntuk bertukar pendapat, pengalaman dan keterampilan yang bermanfaat bagi anggota.

Pertemuan rutin yang diadakan kali ini, di limpahkan kepada Ranting 12, Koramil 1303-11/Lolak yang saat ini sebagai pelaksana penyelenggara acara, mulai dari persiapan sampai pelaksanaannya, juga disampaikan pengumuman dari masing-masing seksi yang intinya menyampaikan penggunaan atribut seragam persit termasuk (sepatu, lencana persit, jilbab dan tas).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Persit Cab XV Asriani memberikan pengarahan yang intinya, agar anggota mengerti penggunaan HP berkaitan dengan Medsos, anggota harus tau kebaikan serta buruknya menggunakan HP.

“Dampingi anak-anak dan jangan dibebaskan memakai HP sehingga tidak disalahgunakan untuk hal-hal yang negatif. Dan luangkan waktu kumpul bersama keluarga barang satu sampai 2 jam tanpa HP,” ujar Asriani.

Menyikapi perkembangan media sosial, informasi yang sangat cepat dan dahsyat, Asriani mengajak agar para ibu untuk bijak dalam menyikapi dan jangan mudah memercayai, serta jangan mudah menyebarluaskan berita berita hoax karena akan merugikan diri sendiri juga orang lain.

“Ibu-ibu sebagai pendamping suami harus tau tentang pentingnya kehidupan yang harmonis dalam rumah tangga, selalu berikan motivasi kepada suami dalam melaksanakan dinas dan mengingatkan kepada seluruh anggota Persit agar bisa menciptakan suasana rumah tangga yang yang harmonis, bisa saling mengisi dan saling menghargai, jangan lupa selalu mendoakan suami saat melaksanakan tugas,” jelas Asriani.

Dipenghujung acara, diberikan waktu kepada anggota Persit yang baru untuk memperkenalkan diri, karena tanpa perkenalan dapat mengurangi keakraban sesama ibu Persit.

Terpantau, dadir dalam acara tersebut, seluruh pengurus Persit KCK Cabang XV, dan seluruh ketua ranting serta anggotanya dari masing-masing ranting sejajaran.

*Anto

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.