Bantu Petani Tanam Padi, Kebanggaan Tersendiri Bagi Babinsa Desa Ambang Dua

0
387

Bolmong, Inatonreport.Com – Guna mensukseskan program ketahanan pangan di tengah pandemi Covid19, Kopda Michael Modali anggota Babinsa Koramil 1303-09/Bolaang memberikan Motivasi dan membantu menanam padi milik Bapak Hendri Sumbiri petani di Desa Ambang Dua Kecamatan Bolaang Timur Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa (29/12/2020).

Saat di temui, Kopda Michael Modali menuturkan bahwa dengan ikut berkecimpung langsung bersama petani saat menanam padi di sawah dengan luas lahan mencapai 0,5 hektar adalah suatu kebanggaan tersendiri.

“Di samping itu, juga sekaligus untuk memberikan motivasi kepada para petani guna lebih bersemangat dalam menggarap sawahnya,” ucapnya.

Ia menjelaskan, ”Dengan langsung terjun kesawah bukti nyata bahwa Babinsa itu ada dan peduli akan usaha masyarakat, serta untuk melaksanakan pendampingan kepada para petani guna suksesnya program ketahanan pangan,” ujar Kopda Michael.

Disela-sela kegiatan tanam padi, Kopda Michael Modali juga memberikan himbauan agar selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah daerah Kabupaten Bolaang Mongondow.

“Pasalnya Pandemi Covid-19 masih merajalela dan masih banyak memakan korban, Lebih baik mencegah daripada mengobati,” tutur Kopda Michael.

*Abdy

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.