Persiapan UKP, Kodim 1303 Bolmong Gelar Tes Kesegaran Jasmani

0
695

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Tes kesegaran jasmani menjadi salah satu syarat wajib bagi anggota TNI Angkatan Darat yang ingin mendapatkan Usul Kenaikan Pangkat (UKP).

Ini merupakan syarat yang penting dan mutlak bagi prajurit TNI AD, baik yang berpangkat Perwira, Bintara dan Tamtama yang akan melaksanakan UKP. Tidak terkecuali prajurit jajaran Kodim 1303/Bolmong, yang akan melaksanakan UKP untuk periode 1 Januari 2019 mendatang.

Sebagai persiapan, Kodim 1303/Bolmong menggelar kegiatan pra tes kesegaran jasmani, di gelar di Lapangan Makodim 1303/BM, Jumat (27/7), dengan instruktur Serka Muslimin (Bamin-Ops Dim 1303/BM).

Dandim 1303/Bolmong, Letkol Inf Sigit Dwi Cahyono SSos, melalui Pelda Gunawan (Batih-Pers DIM 1303/BM) saat ditemui menyampaikan, test kesegaran jasmani tersebut guna meningkatkan kemampuan fisik prajurit.

“Diantaranya meliputi kegiatan lari dengan jarak 3200 meter, sit up, pull up, push up juga shutlerun. Kegiatan ini dilakukan agar para prajurit dalam pelaksanaannya nanti akan mendapatkan hasil nilai yang maksimal,” ujarnya.

Lebih lanjut, Pelda Gunawan berharap, semua anggota dapat melaksanakan tes kesegaran jasmani dengan serius, namun tak mengabaikan faktor keamanan masing-masing.

“Karena kesegaran jasmani ini sebagai pra kegiatan guna kesiapan bagi anggota dalam UKP nantinya,” tutupnya.

*Abdyanto Mokodongan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.