Terjun ke Sawah, Babinsa Kaidipang Bantu Petani Lakukan Pemupukan Padi

0
1063

Bolmut, Inatonreport.Com – Seorang Babinsa memang harus menjadi motivasi, menjadi pelopor dalam setiap kegiatan masyarakat, khususnya masyarakat di wilayah binaannya.

Seperti yang dilakukan Babinsa dari Desa Buko Selatan, Serda Anang Hariyadi, dari Koramil 1303-13/Kaidipang, yang terjun langsung ke sawah saat melaksanakan pendampingan pemupukan tanaman padi, di areal sawah milik Rahim Van Gobel dari kelompok tani Beringin, Desa Buko Selatan Kecamatan Pinogaluman Kabupaten Bolmut, Minggu (01/7).

Tujuan pemupukan tersebut untuk memberikan kesuburan tanaman padi, sebagai langkah proaktif dalam menanggulangi serangan hama pada tanaman padi.

Masyarakat pun di imbau agar melakukan pemupukan secara serentak, supaya penanggulangan hama padi berjalan efektif. Sehingga, tanaman padi tumbuh subur, dan hasilnya pun akan maksimal sesuai harapan.

Keikutsertaan Babinsa merupakan upaya khusus untuk menyukseskan program swasembada pangan yang akan terus dilakukan di wilayah Kabupaten Bolmut. Selain itu, kebersamaan Babinsa dalam membantu petani merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan masyarakat.

*Abdyanto Mokodongan

 

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.