Peringati Hari Pahlawan, Tatong: Siapapun Dapat Menjadi Pahlawan

0
680

Kotamobagu, Inatonreport.Com – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2018 dengan upacara bendera, yang digelar di lapangan Boki Honti Nimbang, Sabtu (10/11).

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, yang menjadi inspektur upacara menyampaikan, bahwa peringatan tersebut adalah untuk mengingat pertempuran di Surabaya.

“Peringatan ini untuk mempertebal cinta tanah air. Hari pahlawan harus menumbuhkan semangat baru. Semangat itu jangan melemah. Siapapun dapat menjadi pahlawan untuk membangun bangsa. Semangat ini, harus menjadi inspirasi,” ujar Tatong.

Saat ini, Indonesia membutuhkan pahlawan baru. Ilmu pengetahuan dan teknologi harus dikuasai pemuda. Negeri ini membutuhkan pemuda yang kokoh dan berpengetahuan.

“Mari kita berbuat yang terbaik bagi bangsa ini. Ayo! kobarkan terus semangat perjuangan disetiap dada kita,” ajak Tatong.

Terpantau, hadir pada upacara peringatan Hari Pahlawan Wakil Wali Kota Nayodo Kurniawan, Dandim 1303 Bolmong, Kapolres Kotamobagu dan Forkopimda lainnya, Pimpinan SKPD, lurah, sangadi, dan LVRI Kotamobagu.

*Ridwan

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.